3+ Fungsi Tulang Jari Tangan Manusia (Gambar Lengkap)
Apa fungsi tulang jari tangan pada manusia? Sebagaimana yang diketahui, terdapat 206 tulang yang menyusun sistem rangka manusia. Rangka tersebut berfungsi untuk menguatkan atau menopang tubuh supaya dapat berdiri tegak. Selain itu, ada juga tulang yang bertugas sebagai alat gerak manusia. Salah satu dari tulang tersebut adalah tulang pada jari-jari tangan. Kita bisa meraih atau memegang benda karena adanya tulang ini. Fungsi Tulang Jari Tangan Tulang jari tangan penting untuk diketahui agar kita dapat memahami bagaimana cara tulang ini bekerja. Ada satu bidang ilmu yang kajiannya khusus mempelajari tentang tulang, disebut osteologi . Salah satu fokus pembahasan dalam spesifikasi ilmu tersebut adalah tulang jari tangan yang menjadi tulang anggota gerak manusia. Nah, pada kesempatan ini, kami akan mengetengahkan materi tentang fungsi tulang jari tangan manusia. Semoga setelah membaca uraian ini, pengetahuan pembaca tentang tulang jari tangan semakin bertambah. Yuk, berikut ...